Pelepasan Wisudawan/Wisudawati Periode III 2023/2024

Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Menyelenggarakan Pelepasan Calon Wisudawan/Wisudawati Sarjana Periode III 2023/2024. Jumat (8/3/2024) Bagi 44 calon wisudawan/wisudawati Sarjana Psikologi UMS periode III 2023/2024,, merupakan hari yang istimewa. Mereka tidak hanya merayakan kelulusan mereka dari perguruan tinggi ternama, tetapi juga melepas masa-masa belajar yang penuh dengan perjuangan dan kesuksesan. Acara Kelulusan dan Pelepasan yang digelar di Gedung Seminar Pascasarjana lantai 5 UMS menjadi momen bersejarah yang akan selalu dikenang oleh seluruh peserta.

Dalam acara ini, Jihan Indah Wardhani diraih sebagai pemegang IPK tertinggi dengan nilai 3.77 dan judul Skripsi berjudul “Hubungan Antara Kontrol Diri dan Pola Asuh Permisif Dengan Perilaku Adiksi Game Online Pada Remaja di Surakarta.” Skripsi tersebut dibimbing oleh Susatyo Yuwono, S.Psi., M.Si., Psikolog.

Acara ini juga dihadiri oleh alumni Psikologi UMS 2000, pak Joko Porwono, yang memberikan motivasi kepada calon wisudawan/wisudawati. Beliau memberikan pesan penting bahwa peran seorang Psikolog tidak hanya terbatas di ruang konsultasi, melainkan juga di berbagai lini kerja untuk membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Kaprodi Sarjana Psikologi UMS, Permata Ashfi Raihana, S.Psi., MA, pun turut memberikan arahan bahwa lulusan Sarjana Psikologi UMS memiliki kompetensi yang baik dan berpeluang untuk melanjutkan studi ke jenjang Magister atau Profesi Psikolog. Soft skill juga dianggap sebagai hal yang penting dalam dunia kerja saat ini, sehingga para lulusan diharapkan untuk terus mengasah kemampuan interpersonal mereka. Meskipun tidak semua mahasiswa meraih predikat cum laude, semua calon wisudawan/wisudawati diharapkan untuk tetap semangat dan terus belajar sehingga semua memiliki kesempatan yang sama untuk meraih kesuksesan di masa depan. Mereka diingatkan bahwa setiap individu memiliki potensi untuk meraih kesuksesan di masa depan dengan kerja keras dan dedikasi yang tinggi.

Diharapkan para lulusan Sarjana Psikologi UMS periode III 2023/2024 dapat mengukir prestasi gemilang di dunia kerja dan terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Semoga para lulusan ini menjadi sosok yang inspiratif dan mampu membawa perubahan positif dalam lingkungan sekitarnya.

Laporan Akademik

Cumlaude
No Nama Lengkap NIM IPK Nama Orang Tua
1 JIHAN INDAH WARDHANI F100190218 3.77 Bapak: Anom Dwi Atmojo
Ibu : Nurtang., A.Md.Keb
2 DINDA PERTIWI SALSABILA F100190208 3.68 Bapak : Ismail, S.Pd
Ibu : Wiwi Pertiyowati, S.Pd
3 DZIKRA RAIHANI F100192251 3.58 Bapak: Hadiman, S.Pd
Ibu: Rini Juniarti, S.P